Paket Wisata Murah dibawah 1 Juta

#paketwisata - Paket murah wisata 5 kota di Indonesia harga dibawah 1 juta.

Mau kemana travelling musim liburan Tahun ini ?? lihatlah kalender 2018 ada banyak sekali tanggal merah yang artinya waktu liburan terbuka lebar. Dengan banyaknya hari libur nasional memicu masyarakat untuk melakukan travelling baik di dalam negeri maupun keluar negeri.

Destinasi favorit : Padang,Bali,Lombok,Yogyakarta,Singapura,Bangkok,Kualalumpur dll. Tingginya pengunjung pada sebuah objek wisata akan berimbas pada naiknya tarif tiket pesawat,akomodasi,restaurant dan perhotelan. Bagi yang ber-budget pas-pasan mungkin akan jadi kendala tapi tunggu dulu disini akan diberikan trik berlibur murah dengan harga paket dibawah 1 jutaan.

Ini adalah kota wisata yang menarik untuk dikunjungi dengan harga paket wisata dibawah Rp 1 juta :

  1. Padang
    Banyak yang menawarkan paket wisata ke Padang murah dimulai dengan promo tiket pesawat sekitar Rp 400rb,biaya penginapan relatif terjangkau dan banyaknya destinasi wisata di Padang yang menarik. Pilihan wisata Padang sangat lengkap seperti wisata pantai,gunung,cagar budaya,museum,lokasi legenda dll.
    Lokasi wisata legenda bisa mengunjungi pantai Air Manis,disanalah terdapat legenda Malin Kundang. Tempat legenda lainnya adalah jembatan Siti Nurbaya. Objek wisata lainnya yaitu Danau Maninjau.
  2. Flores
    Destinasi wisata yang terletak di Nusa Tenggara Timur ini menawarkan wisata murah. Tiket pesawat kesana berkisar Rp 1 juta tapi dengan pesan secara online seperti sekarang ini Anda akan mendapatkan potongan diskon hingga 50 %. Berwisata ke Flores menawarkan kekayaan kebudayaan dan wisata bahari yang indah. Salah satunya Danau Kelimutu dengan tempat favorit nya Tiwu Ata Mbupu atau dikenal dengan Danau Tiga Warna,sebuah danau unik yang dapat berubah warna biru,merah hingga putih,konon katanya perubahan warna tersebut mencerminkan situasi yang terjadi di Indonesia saat ini. Selain Danau Kelimutu,di NTT juga terdapat objek wisata ke Pulau Komodo yang termasuk kedalam keajaiban dunia.
  3. Gorontalo
    Gorontalo terdapat di Pulau Sulawesi,salah satu objek wisata murah yang patut Anda kunjungi. Objek wisata yang terdapat disana adalah Bukit Layang,dari puncak gunung inilah kita bisa melihat keindahan alam dan melihat kota Gorontalo dari ketinggian. Selain objek wisata pegunungan di Gorontalo juga terdapat objek wisata laut di Olele yang bisa melakukan berbagai aktivitas seperti snorkling,diving dll. Harga penginapan disana sangat murah tak lebih dari Rp 160.000.
  4. Berau
    Kota Berau mungkin bagi sebagian orang sangat asing termasuk Anda mungkin. Kota Berau berlokasi di Kalimantan Timur,objek wisata Andalannya adalah Kepulauan Derawan yang terkenal dengan airnya yang jernih dan pasir putih. Selain itu ada juga danau Labuan Cermin yang memiliki air jernih sebening kristal.
  5. Malang
    Malang lebih dulu terkenal dengan Bakso Malang dan kelezatan kuliner khas Malang seperti Pecel lele/ayam khas Malang,apel Malang dll. Berlibur kesini banyak menawarkan tiket murah untuk memasuki objek wisata yang mereka miliki. Terdapat museum angkut yang dipenuhi oleh berbagai alat transportasi tradisional zaman dulu.,dan objek wisata utama di kota Malang adalah Air terjun Coban Rondo,air terjun dengan ketinggian 84 meter ini bisa dinikmati dan berfoto ria bersama keluarga tercinta.
Untuk reservasi wisata ke Padang bisa menghubungi : RIKI APRIUS Tlp.0822-8391-0000  atau +62852 6366 6197

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Pesona wisata Istana Pagaruyung

Berwisata ke Padang Panjang

Paket wisata Minangkabau